Jumat, 02 Desember 2011

Andai saya menjadi anggota DPD RI(Pemimpin adalah seorang pelayan bagi rakyat)

Andai saya menjadi anggota DPD RI
Pemimpin adalah seorang pelayan bagi rakyat

Dengan sesuai tema di atas andai saya menjadi anggota DPD saya bersedia untuk menjadi pelayan bagi rakyat. Dimana mereka sanagat membutuhkan kepedulian dan keadilan , kesejahteraan bagi mereka. Setiap hari kita melihat dan setiap hari kita pun mendengar banyak diantara saudara kita yang sakit namun tidak mampu berobat begitu juga banyak saudara kita yang kelaparan namun sulit untuk membeli sesuap nasi.saya tidak menyalahkan pemimpin sekarang , beliau telah berusaha dengan begitu banyak program hak orang miskin itulah beliau yang telah lakukan untuk mereka.mereka telah usaha dengan keampuan mereka baik dari segi pemikiran maupun tenaga.saya sangat berterima kasih kepada beliau

Dan andaikata suatu hari saya menjadi pemimpin daerah saya akan melakukan pekerjaan tersembunyi untuk melihat sekeliling daerah yang saya tanggung,apakah daerah tersebut sudah makmur dan terpenuhi hajatnya .mungkinperjalanan bisa dimulai dari satu kelurahan ke kelurahan yang lain .saya akan menggunakan waktu istirahat saya untuk berkunjumg dan merasa lebih dekat lagi kepada saudara saudara saya yang kurang beruntung.

sebetulnya permintaan rakyat itu sederhana dan tidak terlalu sulit.ketika rakyat membutuhkan pemimpin maka pintu rumah pemimpin itu dibuka seluas luasnya tanpa harus melewati banyak persyaratan dan banyak pertanyaan.sekarang rakyat sulit sekali untuk mendapat kehangatan , pelayanan secara langsung. Karena dengan itulah hasrat kepuasan pelayanan untuk rakyat yang selalu didambakan.mereka dapat salng berinteraksi,salng menghormati dan saling menyanyangi.nama nama pemimpin tersebut tidak akan pernah pudar di dalam hati mereka


saya sangat berharap pemimpinbekerja bukan karena ingin dilihat oleh media tapi karena Allah SWT . dia berjihad dengan mengorbankan waktu istirahatnya untuk melihat sekelilingnya,toh apa salah jika beliau melakukan itu?tentu tidak,karena pemimpin seperti itu saya yakin dia sangat berterima kasih kepada rakyatnya karena ia telah dipercaya untuk menjadi pemimpin

Seorang pemimpin sejati, mampu meningkatkan kemampuan dirinya untuk memuliakan orang-orang yang dipimpinnya. Dia membelanjakan lebih banyak, dia bekerja lebih keras, dia berfikir lebih kuat, lebih lama dan lebih mendalam dibanding orang yang dipimpinnya.

Demikianlah pemimpin sejati yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW.Bukan sebaliknya, pemimpin yang selalu ingin dilayani, selalu ingin mendapatkan dan mengambil sesuatu dari orang-orang yang dipimpinnya.

Pemimpin adalah seseorang yang harus dapat memakmurkan para rakyatnya oleh karena itu pemimpin adalah seorang pelayan untuk rakyatnya.dimana seorang pelayan tersebut telah memiliki hak keistimewaan bagi dirinya

Kesimpulanya dari artikel yang saya buat terdapat 2 poin yaitu :
1)pemimpin adalah seorang pelayan yang senantiasa memakmurkan dan dapat memenuhi kebutuhan rakyatnya
2)pada kenyataan rakyat ingin sekali dapat berinteraksi langsung ,membutuhkan perhatian dan kasih sayang,pemimpin selalu ada jika rakyat membutuhkan,contohnya dibukakan pintu rumah pemimpin tersebut jika ada rakyat membutuhkannya tanpa harus melewati persyaratan dan pertanyaan yang begitu rumit,sehingga rakya mudah jika ia ingin mengadu tentang problematik kehidupannya

sumber foto : rancangwang.wordpress.com

1 komentar: